Senin, 05 Agustus 2013

Khayal ku dan nyata mu

Khayal ku dan nyata mu

Kasih
Dalam tetesan gerimis senja
Hanya da aku, sendiri ku, serta angan ku
Dalam ketermenungan dan penantian
Antara hamparan ilalang
Ingi ku hempaskan beban ketidakberdayaan
Untuk merangkai segala impian
Dalam kesayuan tatapan mata mu
Tersiratkan kegundahan

Pernah ku coba melupakan
Memupuskan semua harapan
Menghapus setip kenengan
Meninggalkan segala impian
Atas nama cinta dan kebersamaan

Namun ternyata
Bayangmu selalu melintas dan
Bersemayam di dalam kalbu ku
Melekat erat hingga tiada bisa terlepas
Dari setiap aliran darah yang mengalir

Seandainya kau tahu ada sepotong hati
Menginginkan mu lebih dari sekedar
Kasih sayang

Diatas angan ku titipkan kerinduan
Untk hadir dihati mu
Di kala senja terbenam di ufuk barat
Disaat bulan dan bintang memendar
Di atas cakrawala
Masih adakah impian,
Agar kau menjadi milik ku ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar